Pengalaman Menginap di Hotel Savana Malang

hotel savana malang

Hotel Savana Malang terletak di jalan utama Kota Malang, tepatnya di jalan Letjen Sutoyo No.30-34, Rampal Celaket, Kec. Klojen, Kota Malang. Kalau dari bandara Abdul Rachman Saleh bisa ditempuh dengan waktu sekitar 25 menit. Kalau kamu menggunakan sarana transportasi kereta api, maka dari Stasiun Kota Baru butuh waktu sekitar 10 menit untuk sampai di Savana.

Saya menginap di hotel ini karena ada kegiatan kantor selama 3 hari 2 malam. Hotal savana Malang memang sering digunakan juga untuk kegiatan instansi pemerintah maupun swasta, karena lokasinya yang strategis dan juga memiliki beberapa ruang pertemuan berukuran kecil dan sedang serta satu buah hall berukuran besar yang bisa menampung ratusan orang.

Area Lobby Hotel Savana Malang

Satpam yang berjaga menyambut ramah kedatangan saya di depan pintu masuk. Memasuki pintu hotel maka kita akan berada di Lobby hotel Savana Malang yang menurut saya sangat luas. Terdapat patung burung (garuda) berukuran besar di tengah ruangan, lurus dengan pintu masuk. Tiang pancang beton berukuran besar di sisi kiri dan kanan.

Di kanan kiri tersedia banyak sofa dan meja kecil yang bisa digunakan oleh para tamu hotel untuk menunggu ataupun menemui rekan/keluarga yang tak memungkinkan untuk di temui di kamar.

lobby hotel savana malang
Area lobby dilihat dari lantai 2

Selain beberapa sofa dan meja, terdapat cafe juga di area lobby ini. kalau dari pintu masuk arahnya di sebelah kanan, disamping deretan sofa. Jadi para tamu bisa ngobrol sambil minum kopi dan juga camilan. Lumayan banyak juga meja dan kursi yang ada di cafe ini, Satu meja dengan masing-masing meja dikelilingi empat kursi. Dua kursi berwarna putih dan dua kursi berwarna coklat di tata berselang seling. Saat saya datang cafenya nampak sepi. Hanya ada dua orang yang tampak asyi mengobrol disana.

cafe di lobby hotel savana malang
Cafe di area lobby hotel savana

Kalau sampai hotel tujuan pertama pasti meja resepsionis. Resepsionis berada di belakang patung garuda, berjarak sekitar 3 meter. Beberapa petugas berdiri di belakang meja resepsionis yang berukuran tinggi. Jadi memang di desain saat di resepsionis para tamu tidak disediakan tempat duduk, dilayani dengan berdiri saja. Jika harus menunggu beberapa saat, maka tamu dipersilakan untuk menunggu di sofa yang ada di area lobby.

resepsionis hotel savana malang
Meja resepsionis

Di belakang resepsionis, terdapat dua kolam renang dengan beberapa tanaman yang nampak segar. Tanaman hidup ya, bukan tanaman sintetis dari plastik. Kemudian di sampingnya terdapat ruang makan. Para tamu hotel yang menginap kalau pagi sarapannya di ruang makan ini. Bagi yang memiliki anak kecil, bisa menyantap menu sarapan sambil mengawasi anak-anaknya bermain di kolam renang.

Kondisi Kamar yang Saya Tempati

Saya memperoleh kamar di lantai 2. Kalau dari lobby bisa naik lift, tapi saya memilih naik lewat tangga saja. Cuma satu lantai, malah kelamaan nunggu lift, jadi mending naik tangga saja.

Ada dua bed di kamar yang saya tempati, ada lukisan di dinding yang tak mampu saya pahami lukisan apa itu. Bagi saya cuma goresan warna warni saja.

kamar hotel savana malang
Kamar yang saya tempati

Fasilitas kamar lengkap. Televisi layar datar, telepon, perlengkapan mandi dan juga perlengkapan minum. Mau ngopi atau ngeteh di kamar bisa karena dilengkapi teko pemanas air juga. Teh, gula dan kopi sachet tersedia di meja, beserta dua botol air mineral, dua gelas dan juga sendoknya.

Meja kerja dengan kursi yang nyaman, jadi saya bisa betah berlama-lama duduk di meja kerja ini mantengin laptop. Ada meja bundar kecil dan juga kursi bundar juga di kamar, bisa buat duduk santai menikmati kopi sambil nonton tayangan televisi.

Walau di lantai 2, ada balkonnya juga, padahal posisinya di dalam. Biasanya kalau balkon kan bisa lihat lingkungan luar gedung hotel ya, nah kalau di Savana ini, dari balkon yang terlihat ya area dalam hotel saja. Pintu-pintu kamar yang ada di lantai bawah, serta beberapa tanaman yang ada di selasar bawah. Ada dua buah kursi dan satu meja di balkon ini.

Menu Sarapan Hotel Savana Malang

Menu sarapan di hotel Savana Malang sangat bervariasi. Para tamu bisa leluasa berlama-lama menikmati aneka hidangan yang tersaji sambil mengobrol bersama rekan ataupun anggota keluarganya. Aneka camilan, kudapan hingga makanan berat bisa ditemui di sini sebagai menu sarapan.

Ada bubur ayam dengan aneka pilihan toping pelengkap. Ada juga aneka bubur lainnya yang cocok dinikmati bersama santan dan kuah gula merah.

Makanan utama berupa nasi, sayur dan lauk pauknya juga lengkap tersedia. Tapi kalau nginap di hotel, saya memilih sarapan selain nasi saja. Ada soto, aneka olahan ikan, bakso dan mie ayam juga di sini. Pecel plus rempeyek kacang dan lontong juga ada.

Bagi yang tak biasa makan berat di pagi hari, ada aneka macam roti dan kue tradisional maupun modern yang bisa di pilih. Ada rebusan polo pendem juga.

Tak ketinggalan ada aneka sambal bagi yang suka makan pedas. Aneka kerupuk sebagai pelengkap makan juga ada. Kadang ada yang merasa kurang lengkap makan kalau nggak ada kriuk-kriuknya.

Yang menarik juga di sini adalah para pramusajinya mengenakan pakaian tradisional (kebaya), dan mereka selalu sigap melayani kebutuhan sarapan para tamu yang menginap.

Pernak Pernik di Lingkungan Hotel

Yang saya suka dari hotel Savana Malang ini adalah banyak pernak pernik hiasan di dinding luar kamar. Di beberapa titik strategis juga. Hiasan yang berasal dari patahan-patahan kayu yang disusun sedemikian rupa hingga menghasilkan karya yang bagus dan layak di pajang di hotel berbintang.

hiasan dinding kayu
Potongan-potongan kayu yang disusun jadi karya indah

Terdapat beberapa taman juga di selasar hotel. Tanaman hidup pun nampak terawat dengan baik. Atap tinggi bening, entah dari kaca atau lapisan plastik, membuat tanaman ini tetap bisa memperoleh cahaya matahari yang berguna untuk membantu proses fotosintesisnya.

taman hotel savana
Aneka tanaman di selasar hotel

Kalau pengen menikmati makan malam sambil menikmati pemandangan kota Malang dari ketinggian, kita bisa menuju resto After5 yang ada di rooftop hotel savana Malang ini. Sayangnya pas ke atas, saya lupa nggak bawa hp, jadi nggak bisa foto-foto suasana restonya. Tapi asyik kok di atas, ada mini bar juga.

Demikianlah pengalaman saya menginap di hotel Savana Malang, semoga bermanfaat bagi yang ingin menjadi informasi mengenai hotel Malang terbaik

18 Comments

  1. Cantik banget pernak pernik kayu di hotelnya. Suasanany asri ya Mba. Banyak ragam pilihan menu seperti pecel itu ngangenin. Udah lama gak maen ke Malang nih Mba

  2. duh nyaman banget
    recomended banget kalo lagi traveling di Malang ya?
    lagi pingin jalan nih, karena “capek” kelamaan diem di rumah

  3. Okti Li

    Malang yang terkenal hawanya sejuk, apakah sekarang masih seperti? Terakhir ke Malang sekitar sepuluh tahun lalu. Semoga kesempatan itu ada lagi. Insyaallah saya punya utang ke Malang, antar anak ke Semeru
    Jika berkesempatan Savana ini bisa jadi rekomendasi ya

  4. Aku belum pernah ke Malang. Beberapakali hendak kesana tapi ada saja halangannnya. Semoga tahun depan bisa kesana ya kak. Mau merasaksn kenyamanan menginap di hotel Savana Malang

  5. Pernak pernik kayu menurut aku unik dan pasti mempunyai makna seni nih..

    Seperti hotel ini nyaman dan punya fasilitas yg ok banget nih… Btw boleh juga nih jadi rekomendasi tempat penginapan kalau sedang berlibur ke Malang

  6. Fenni Bungsu

    Penginapan kalau ada balkonnya gitu memang asik, bisa ngopi santai saat pagi maupun sore, apalagi sambil ketak-ketik. Cakep nih rekomendasinya kak buat nanti ke Malang

  7. Melihat ada ruang lepas diantara bangunan itu, menjamin bahwa Hotel Savana ini kaya dengan sinar matahari. Hiasan dinding yang terbuat dari kayu itu indah dan nyeni banget. Padahal hanya dibuat dari potongan-potongan atau sisa-sia kayu ya Mbak. Ide yang bagus juga tuh untuk dijadikan meja. Oia saya paling suka deh kalau ada hotel yang menyajikan menu lokal dimana mereka berada. Jadi satu identifikasi yang apik untuk ditampilkan kepada publik. Fix ah, kapan ada rezeki ke Malang, saya akan masukkan Savana Hotel sebagai salah satu alternatif.

  8. Hiasan dari patahan kayunya kreatif juga ya, bentuknya berbeda gitu jadi pemecah perhatian di ruangan. Sarapannya ada bakso Malang, jadi penghangat tubuh ya mba, udara Kota Malang dingin pas banget makan bakso

    Hotelnya ada di pusat kota ya, aku pernah nginap di Malang itu di rumah dinas di pusat kota juga selama dua malam.

  9. Aku udah lamaaaa ngga ngebolang k Malang
    Mupeng bgt euyyy
    Kyknya klo k malang mau cari hotel ini ahhh

  10. Belum pernah nih menginap di hotel Savana, fasilitas nya oke punya ya, bisa nih ngajak keluarga buat nginep disini. Apalagi hotelnya juga cakep

  11. Unik nih … ada ruangan balkon sehingga kita bisa bersantai bersama keluarga, udah lama juga nih … aku engga main ke malang padalah punya saudara suami di Malang, kapan ya … bisa lagi main ke Malang

  12. Menu lokal plus pramusaji pakai kebaya, kearifan lokalnya jadi unggulan. Ditambah hiasan kayu yang unik juga pepohonan di selasar…hijau dipandang mata. Apalagi ada rooftop, wah bisa nih buat jujugan kalau ke Malang , hotel Savana Malang

  13. Lobi Hotel Savana Malang ini luas banget..
    Jadi kalau booking rombongan, bisa dengan nyaman menunggu hingga check-in masuk kamar.
    Suka juga dengan pilihan menu sarapan di Hotel Savana Malang. Paling suka aneka bubur corner.. Uuuw, yummii~

  14. Jadi kangen malang. Terakhir ke Malang itu bareng teman-teman kantor tahun 2011, tapi ke Bromo dan ke Batu doang. Nginapnya di Hotel Ubud kalau nggak salah, lokasinya ada di bukit. Saya paling demen kalau liburan ke saerah sejuk.

  15. Aneka sambalnya menggugah selera. Indonesia banget. Ada sambal kecap, sambal hijau, sambal dabu-dabu. Pas lah ya di Malang yang dingin makan sambal pedas. Hehehe. Spot Bakso Malangnya itu pasti saya tuju lebih dahulu jika menginap di Hotel Savana ini. Makan bakso malang asli di Kota Malang.

  16. Wah asyik nih bisa nginep di hotel. Hotel bagus, nyaman, dan bersih. Makanannya juga beragam, menggugah selera. Huhu aku jadi kepengen staycation lagi deh di hotel. Aamiin. Semoga juga bisa main ke Malang. Aamiin 2023 kesampaian. ๐Ÿ˜€

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *